MADRID – Karim Benzema tampil luar biasa dengan mencetak hat-trick dalam kemenangan besar Real Madrid 5-2 atas Celta Vigo yang menandai kembalinya ke Estadio Santiago Bernabeu, Senin (13/9/2021) dini hari WIB.
Los Blancos menundukkan kepala lebih dulu gara-gara gol Santi Mina pada menit keempat. Usai menerima umpan pendek dari Iago Aspas di dalam kotak penalti, penyerang Spanyol berusia 25 tahun tersebut melepaskan tendangan datar ke sudut kiri gawang yang melewati Thibaut Courtois.
Kepala para pemain Los Merengues tegak kembali setelah Benzema berhasil mengonversi umpan Federico Valverde dengan satu kali sentuhan yang menjebol gawang Matias Dituro pada menit ke-24. Sayangnya gol penyerang Prancis itu dibalas Franco Cervi pada menit ke-31 yang membuat tim tamu unggul 2-1 di babak pertama.
Baca Juga:AC Milan 2 vs 0 Lazio: Menang Mudah, Ibrahimovic Cetak GolPresiden UEFA Ancam Akan Boikot Piala Dunia
Memasuki babak kedua, Benzema kembali menyuntikkan energi kepada para pemain Madrid. Pada menit ke-46, penyerang berusia 33 tahun itu menyundul umpan lambung bek sayap kiri Miguel Gutierrez yang memperdayai Dituro. Papan skor berubah menjadi 2-2.
Pada menit ke-54 giliran Vinicius Junior yang mengangkat martabat tuan rumah. Pemain Brasil yang ditempatkan di posisi sayap kiri dalam formasi 4-4-2 itu, usai menerima assist dari Benzema, langsung menggiring bola menusuk ke jantung pertahanan tim tamu dan dengan mudah melepaskan tendangan tipuan mendatar yang pelan-pelan masuk ke gawang.
Pada menit ke-72, pemain debutan Eduardo Camavinga mencatatkan namanya di papan skor. Dia berhasil memanfaatkan bola pantul dari Dituro usai menepis tendangan keras Luka Modric. Gelandang Prancis berusia 18 tahun tersebut datang dari bangku cadangan pada menit ke-66 menggantikan Eden Hazard, yang belum mampu menunjukkan kebintangannya selama berseragam Los Blancos.
Menjelang laga berakhir, Madrid menyelesaikannya dengan gol tendangan penalti Benzema pada menit ke-87.
Benzema Top Skor Sementara
Gol kelima Madrid tersebut menempatkan penyerang nomor 9 itu berada di posisi puncak sebagai pencetak gol terbanyak sementara LaLiga Santander dengan lima gol. Di urutan kedua ada Vinicius Junior dan Mikel Oyarzabal dari Real Sociedad yang sama-sama mengumpulkan empat gol.