ROMA, RADARSPORTS.ID – Pelatih kepala AS Roma Jose Mourinho mengejek Barcelona dan Juventus, klub yang lolos ke babak sistem gugur Liga Eropa melalui pintu belakang, sebagai hiu gagal di Liga Champions.
Roma berada dalam pertempuran untuk mencapai babak sistem gugur Liga Eropa melalui Grup C setelah bermain imbang 1-1 melawan Real Betis.
Hasil laga Real Betis vs Roma itu membuat tim asuhan Jose Mourinho berada di urutan ketiga dengan empat poin, di belakang tim Spanyol (10) dan Ludogorets (tujuh). Giallorossi masih akan berharap untuk menggeser Ludogorets dan maju dengan dua pertandingan tersisa di Grup C Liga Eropa.
Baca Juga:Arteta Ingin Arsenal Terus MenggilaSempat Ditolak, Kim Min-jae Jadi Pemain Kunci Napoli
Dengan hasil imbang itu, Real Betis dipastikan mencapai tahap berikutnya. Sementara itu, Jose Mourinho menanggapi pertanyaan tentang apakah Roma adalah favorit Liga Eropa dan juga tentang kegagalan Barcelona serta Juventus di Liga Champions.
Datang Susah Payah
”Saya melihat mereka (Real Betis) sebagai kandidat. Namun hiu yang gagal di Liga Champions (di antaranya Barcelona dan Juventus, red) akan tiba, dan mereka akan datang dengan susah payah,” kata Jose Mourinho, merujuk pada tim yang turun ke Liga Eropa setelah finis ketiga di grup Liga Champions.
”Mereka seharusnya tidak datang tetapi itu kenyataannya. Ini akan menyenangkan. Kegagalan Liga Champions,” ucapnya.
Di antara klub yang saat ini berada di urutan ketiga grup Liga Champions adalah Barcelona, Juventus, Ajax, Atletico Madrid, dan AC Milan.
Jika Roma gagal finis di dua besar Grup C, Giallorossi akan lolos ke Liga Konferensi di mana mereka akan mempertahankan gelar yang mereka menangkan di bawah Jose Mourinho musim lalu.
”Kami ingin lolos dan finis kedua. Namun jika kami finis ketiga, kami akan menjadi kandidat untuk mempertahankan Liga Konferensi,” ujar pelatih asal Portugal itu. (Sandy AW)
Sumber: Livescore