RADARSPORTS.ID – Thiago Silva menjuluki Pele selamanya raja sepak bola ketika penghormatan membanjir dari para pemain Brasil setelah kematian legenda Selecao itu pada Kamis 29 Desember 2022.
Pele menderita kegagalan organ ganda setelah dipindahkan ke perawatan paliatif di Sao Paulo awal Desember 2022 ketika tubuhnya berhenti merespons pengobatan kanker.
Selanjutnya, Rumah Sakit Israelita Albert Einstein di Sao Paolo mengonfirmasi penyebab kematian Pele. Lalu penghormatan mengalir dari para pemain, klub, dan organisasi olahraga.
Baca Juga:Warisan Pele Abadi, Mbappe Hormati Sang RajaRonaldo Hormati Raja Pele yang Abadi
Pele membantu Brasil meraih kesuksesan Piala Dunia pada 1958, 1962 dan 1970, dengan tidak ada pemain dalam sejarah turnamen yang menang lebih banyak.
Para pemain seperti Thiago Silva dan Casemiro bergabung untuk berbagi kenangan mereka tentang mantan penyerang tersebut.
Pele Mengubah Sejarah
”Selamanya raja sepak bola, sang Legenda!,” kata bek tengah Chelsea Thiago Silva memposting di Twitter bersama emoji mahkota.
”Beristirahatlah dengan tenang, Pele. Anda telah mengubah sejarah sepak bola,” tutur bintang Brasil itu.
”Warisanmu akan selalu ada di hati kami. Terima kasih untuk semuanya!” lanjut Thiago Silva. Pele selamanya raja sepak bola.
Gelandang Manchester United Casemiro, yang bermain bersama Thiago Silva saat Brasil tersingkir di perempat final Piala Dunia 2022 di Qatar, menggemakan perasaan serupa Pele selamanya raja sepak bola.
”Beristirahatlah dengan tenang, Raja Pele. Terima kasih atas kejayaan yang Anda berikan untuk Brasil dan sepak bola. Warisan Anda abadi,” tulisnya di media sosial.
Baca Juga:Pele Atlet Terhebat Sepanjang MasaNeymar: Pele Mengubah Sepak Bola Jadi Seni
Raja, Inspirasi, Contoh
Rekan setim Casemiro di Manchester United Antony melabeli Pele sebagai ”contoh”, memposting: ”Yang terhebat dari semuanya! Raja, inspirasi, contoh, satu-satunya, yang ABADI!!”
Sebanyak 77 gol internasional Pele tetap menjadi tolok ukur di antara para pemain Brasil meskipun Neymar menyamai rekor itu. Bintang PSG tersebut mencetak gol di perempat final Piala Dunia 2022 di Qatar melawan Kroasia.
Performa mencetak gol dari mantan penyerang Santos itu mengilhami banyak bintang Brasil saat ini. Penyerang muda Real Madrid Rodrygo Goes mengingat kembali kisah yang diceritakan tentang Pele selamanya raja sepak bola.