2 Rekrutan Pertama Juventus: Alberto Costa Resmi, Randal Kolo Muani Tinggal Tanda Tangan Kontrak

Alberto Costa
Foto: Tangkapan layar Instagram@albertocosta_2
0 Komentar

RADARSPORTS.ID – Juventus bergerak cepat mendatangkan dua pemain baru di sisa waktu bursa transfer Januari.

Menurut laporan Tuttomercatoweb, Alberto Costa sudah resmi bergabung, sementara Randal Kolo Muani hanya tinggal menandatangani kontrak untuk menjadi bagian dari Nyonya Tua.

Juventus dikabarkan telah menyelesaikan kesepakatan untuk Alberto Costa, pemain muda berbakat kelahiran 2003 yang didatangkan dari Vitoria Guimaraes.

Baca Juga:Bursa Transfer Serie A: AS Roma Incar Pemain Ajax Keturunan IndonesiaHasil Liga Inggris: Chelsea Ditahan Imbang Bournemouth, Manchester City Tak Tahu Cara Menang

Direktur olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli, mengonfirmasi transfer ini menjelang laga melawan Atalanta yang berakhir imbang 1-1 dini hari tadi.

Pemain asal Portugal ini didatangkan secara permanen dengan biaya transfer sebesar €12 juta ditambah bonus sebesar €2 juta.

Costa telah menjalani pemeriksaan medis dan menandatangani kontrak hingga tahun 2029dan diharapkan dapat menambah kedalaman skuad Juventus di lini tengah.

Juve juga telah mencapai kesepakatan dengan Paris Saint-Germain untuk merekrut Randal Kolo Muani. Penyerang asal Prancis itu diharapkan tiba di Turin dalam beberapa jam ke depan untuk menyelesaikan proses transfer dan menandatangani kontrak.

Transfer Kolo Muani dilakukan dengan formula pinjaman tanpa opsi pembelian hingga akhir musim.

Pemain yang juga menjadi bagian dari tim nasional Prancis ini diharapkan dapat memberikan opsi tambahan bagi lini serang Juventus di paruh kedua musim ini.

Target Selanjutnya: Ronald AraujoSelain Costa dan Kolo Muani, Juventus dikabarkan juga mengincar bek Barcelona, Ronald Araujo.

Baca Juga:Gol Cantik Rafael Leao Selamatkan AC Milan dari Kekalahan di Kandang ComoDuel Atalanta vs Juventus Berakhir Imbang 1-1: Gasperini Sesali Gol Kalulu

Klub asal Turin itu siap mengajukan tawaran sebesar €50 juta untuk pemain internasional Uruguay tersebut.

Namun, transfer ini masih diragukan terealisasi karena Barcelona enggan melepas Araujo pada bursa transfer Januari.

Dengan perekrutan Alberto Costa dan hampir pastinya Kolo Muani, Juventus menunjukkan keseriusan mereka dalam memperkuat skuad di tengah musim.

Namun, ambisi untuk mendatangkan Araujo mungkin harus ditunda hingga bursa transfer musim panas mendatang.

0 Komentar