Real Sociedad 0 vs 2 Real Madrid: Nyaman di Puncak, Benzema Cedera, Ancelotti Tak Ingin Terlena

Real Sociedad 0 vs 2 Real Madrid: Nyaman di Puncak, Benzema Cedera, Ancelotti Tak Ingin Terlena
RAYAKAN. Penyerang Real Madrid Luka Jovic merayakan golnya pada menit ke-57 bersama Vinicius Junior dan David Alaba dalam laga melawan Real Sociedad di LaLiga Santander di Reale Seguros Stadium, Minggu (5/12/2021) dini hari WIB. FOTO: Twitter Real Madrid
0 Komentar

Kolaborasi Militao dan Alaba

Bek Madrid Eder Militao membuat 10 sapuan terhadap Sociedad (sembilan sundulan), terbanyak oleh pemain Los Blancos dalam satu pertandingan musim ini di semua kompetisi.

Ancelotti memuji kemitraannya dengan David Alaba sebagai salah satu yang membawa yang terbaik dari kedua pemain. “Kualitas keduanya luar biasa,” katanya.

“Mereka berbeda. Militao sangat kuat, luar biasa, dan Alaba beradaptasi dengan sangat baik. Mereka saling memahami dengan sangat baik dan saling melengkapi dengan sangat baik,” ujarnya.

Baca Juga:Watford 1 vs 3 Manchester City: Silva Tak Ingin Terbawa Suasana, Guardiola Ikuti Ritme, Ranieri Tetap PuasRoma 0  vs 3 Inter: Mourinho Bentak Jurnalis, Gol Tendangan Sudut Calhanoglu Memang Disengaja

Jangan Terlena

Carlo Ancelotti menegaskan masih ada jalan panjang dalam perburuan gelar LaLiga setelah Real Madrid unggul delapan poin atas Sevilla dan berjarak 10 poin dari juara bertahan Atletico Madrid.

Vinicius Junior dan Luka Jovic mencetak gol di babak kedua dalam kemenangan 2-0 atas Real Sociedad. Sedangkan juara bertahan Atletico Madrid dikalahkan 2-1 oleh Real Mallorca.

Namun, Ancelotti tahu masih banyak yang harus dimainkan setelah 16 putaran, dengan Atletico memiliki satu pertandingan di tangan di peringkat keempat. Sementara Sevilla—yang juga bermain lebih sedikit—duduk di urutan kedua dalam klasemen.

“Saya pikir itu hanya hari yang baik bagi kami,” kata Ancelotti kepada wartawan dikutip radarsports.id dari Livescore. “Liga berlanjut dan hasil menunjukkan bahwa kami masih tahu ada banyak tim yang bersaing di level tinggi di liga ini. Namun itu adalah pertandingan yang sangat seimbang, kami juga bersaing di level yang bagus,” ujarnya.

Ketika orang-orang melabeli Madrid telah dipastikan juara, Ancelotti menganggap hal tersebut terlalu berlebihan. “Kami adalah tim yang berjuang untuk gelar liga dan kami yang pertama,” katanya.

“Kami bermain bagus. Namun ini (perburuan gelar) masih jauh dari selesai. Dan saya pikir kami bermain bagus dan kami memiliki ujian besar lainnya dalam waktu tiga hari,” tuturnya.

“Jadi pertandingan hari ini adalah penampilan yang bagus. Namun kami harus bekerja dengan baik di pertandingan berikutnya. Saya sedang memikirkan pertandingan kami berikutnya melawan Inter (di Liga Champions),” ujarnya.

Baca Juga:Ronaldo dan Fernandes Tak Sabar Menantikan RangnickAnalisis: Kenapa Guardiola Berpikir Bernardo Silva Adalah yang Terbaik?

Madrid akan menyambut rival sekotanya Atletico ke Santiago Bernabeu dalam pertandingan liga berikutnya. “Kami percaya diri karena ini juga pertandingan yang spesial. Karena derbi selalu menjadi pertandingan yang spesial, dan dalam pertandingan seperti ini tidak ada favorit,” kata Ancelotti.

0 Komentar