RADARSPORTS.ID – Seleknas PBESI. Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) telah memulai seleksi nasional (seleknas) atlet esports yang akan mengikuti ajang SEA Games 2023 Kamboja.
Indonesia akan mengikuti 6 nomor pertandingan pada event ini. Antara lain PUBG Mobile, MLBB pria dan wanita, Cross Fire dan Valorant.
Sementara untuk Free Fire, tuan rumah Kamboja tidak membuka pendaftaran. Hingga kini belum penjelasan terkait hal tersebut. Padahal pada ajang sebelumnya, Free Fire masuk sebagai salah satu cabang SEA Games.
Baca juga: 3 Hero Mobile Legends untuk Mengalahkan Lapu-Lapu
Para atlet yang telah mendapat surat panggilan untuk mengikuti seleknas telah mengikuti serangkaian tes dari PB ESI tanggal 1 Februari 2023. Tes lainnya berlangsung hari ini.
Pada hari pertama mereka mengikuti tes psikologi sebagai tahap awal seleknas. Selanjutnya mereka akan masuk ke Pelatnas SEA Games ke-32 Kamboja.
Tampak pada foto beberapa pemain seperti yang telah diumumkan PB ESI sehari sebelumnya tengah mengisi berkas tes di dalam ruangan.