Statistik Pertandingan Man City vs RB Leipzig 7-0 di Liga Champions

Statistik Pertandingan Man City vs RB Leipzig
Erling Haaland merayakan golnya dalam kemenangan Man City vs RB Leipzig 7-0 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu 15 Maret 2023. (Twitter Manchester City)
0 Komentar

Namun, RB Leipzig hanya berhasil mencatat 1 tembakan ke gawang. Sementara Manchester City mencatatkan 16 tembakan ke gawang tim tamu. Die Bullen juga gagal menyamai kegigihan Citizens, sehingga pertandingan hampir selesai dalam setengah jam pertama.

Fakta Kunci Opta:
  • Pep Guardiola telah memenangkan 13 dari 14 pertandingan di babak 16 besar Liga Champions sebagai manajer. Lolos di babak ini dalam 6 kesempatan terakhir dengan Man City.
  • RB Leipzig kalah dalam 4 pertandingan tandang terakhirnya melawan klub-klub Inggris di Liga Champions, dengan kebobolan 20 gol dalam prosesnya.
  • Erling Haaland telah mencetak 10 gol di Liga Champions musim ini. Dia menjadi pemain Man City dengan jumlah gol terbanyak dalam 1 musim di kompetisi tersebut.
Jadwal Pertandingan RB Leipzig Berikutnya

RB Leipzig akan bertandang ke Bochum untuk melakoni pertandingan Bundesliga di Vonovia Ruhrstadion pada Sabtu 18 Maret 2023 pukul 21.30 WIB.

Jadwal Pertandingan Man City Berikutnya

Man City tetap bertanding dalam kompetisi sistem gugur dengan perempat final Piala FA melawan Burnley di Stadion Etihad pada Minggu 19 Maret 2023 pukul 00.45 WIB. (*)

Sumber: Livescore

0 Komentar