PARIS, RADARSPORTS.ID – Karim Benzema mengatakan dia telah mewujudkan impian masa kecilnya dengan meraih Ballon d’Or 2022 untuk pertama kalinya pada Selasa, 18 Oktober 2022, dini hari WIB.
Karim Benzema meraih Ballon d’Or 2022 atas musim 2021-22 yang luar biasa bersama Real Madrid ketika dia dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia di Theater du Chatelet di Paris.
Kapten Real Madrid itu mencetak 44 gol menakjubkan dalam 46 pertandingan saat Los Blancos meraih gelar ganda LaLiga Santander dan Liga Champions di bawah asuhan Carlo Ancelotti musim lalu.
Baca Juga:Benzema Raih Ballon d’Or 2022 Setelah Menggila Bersama Real MadridKlopp Sadar Pantas Diganjar Kartu Merah setelah Liverpool Tekuk Manchester City
Karim Benzema, yang akan berusia 35 tahun pada bulan Desember, menjadi pemenang Ballon d’Or tertua sejak Stanley Matthews yang hebat pada 1956.
Penghargaan tersebut diberikan kepada Karim Benzema oleh mantan pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane pada malam yang istimewa di tanah kelahirannya. Zidane menjadi pemain Prancis terakhir yang menang pada 1998.
”Melihat penghargaan ini di depan saya membuat saya sangat bangga dengan pekerjaan yang telah saya lakukan. Itu adalah impian masa kecil, untuk memiliki motivasi…” ujar Karim Benzema dilansir Livescore.
”Saya memiliki dua panutan, (Zinedine) Zidane dan Ronaldo (legenda Brasil), dan selalu saya memiliki impian ini dalam pikiran saya bahwa segala sesuatu mungkin terjadi,” tutur bintang Prancis itu.
”Ada periode sulit di mana saya tidak berada di tim Prancis. Namun saya tidak pernah berhenti bekerja keras atau menyerah,” ucap Karim Benzema.
”Sangat bangga dengan perjalanan saya di sini. Tidak mudah, sulit. Berada di sini hari ini untuk pertama kalinya, saya senang, senang dengan pekerjaan saya dan ingin terus maju,” kata kapten Real Madrid.
Hadiah Indiviu tetapi Tetap Kolektif
Karim Benzema ingin berterima kasih kepada semua rekan satu timnya di Real Madrid dan Prancis. ”Dan pelatih saya dan presiden Real Madrid, yang ada di sini malam ini, dan juga dukungan dari Jean-Michel Aulas (presiden Lyon),” ujar bintang Real Madrid itu.