BANDUNG, RADARSPORTS.ID – Victor Igbonefo berpikir positif Liga 1 2022-2023 akan berlanjut pada akhir November. Bek Persib tersebut tidak ingin berprasangka buruk agar selalu bersemangat dan termotivasi dalam latihan yang tengah dijalani.
Persib Bandung adalah salah satu tim yang terus menggelar latihan meski Liga 1 2022-2023 belum ada kepastian kapan berlanjut pasca-tragedi Kanjuruhan.
Sudah sebulan lebih tak ada pertandingan resmi, pelatih Persib Luis Milla ingin pemainnya selalu dalam keadaan siap bertanding kapan pun kompetisi Liga 1 2022-2023 kembali.
Baca Juga:Atlet Cabor Loncat Indah Kabupaten Garut Herliyani Diaz Meraih Satu Medali Emas Porprov Jabar 2022Gelandang Persib Dedi Kusnandar Rindu Kompetisi Liga 1
”Kami pokoknya percaya kalau liga akan mulai akhir bulan. Maka kami harus tetap serius dan semangat sampai akhir bulan. Kami enggak tahu apa yang terjadi nanti. Namun harapan kita semua liga akan mulai,” kata Victor Igbonefo.
Igbonefo Berlatih Penuh
Sebelumnya, Victor Igbonefo harus naik meja operasi karena mengalami patah tulang pipi pascaberbenturan di pertandingan pramusim Piala Presiden 2022 melawan Persebaya Surabaya. Pemain naturalisasi asal Nigeria itu sekarang sudah sembuh total dari cedera yang mendekapnya cukup lama.
Victor Igbonefo kini sudah sepenuhnya berlatih di lapangan. Dia terlibat dalam game internal Persib dengan memakai topeng pelindung. Sang bek tak sabar memulai debutnya di Liga 1 2022-2023 musim ini.
”Kondisi saya lebih bagus sekarang daripada kemarin saat dua minggu libur. Itu aku cukup pakai untuk persiapan. Bisa lihat sekarang, aku adaptasi latihan daripada sebelum libur kondisi saya semakin bagus,” ujar Victor Igbonefo.
Victor Igbonefo meyakini kondisi saat ini adalah situasi yang tidak mudah untuk semua pemain di Liga Indonesia. Mereka terus berlatih, tetapi tak ada kepastian dari pemangku kebijakan kapan lanjutan pertandingan Liga 1 2022-2023 dimulai lagi.
”Ini situasi tidak mudah bagi semua pemain karena setiap hari latihan tanpa ada kepastian. Tidak mudah, kami semua pemain coba untuk bersemangat setiap latihan. Harapan kita, liga dimulai sesuai rencana akhir bulan ini,” harap Victor Igbonefo. (pra)