AR-RAYYAN, RADARSPORTS.ID – Robert Lewandowski mengisyaratkan Piala Dunia terakhirnya setelah mencetak 1 gol dalam kemenangan Polandia vs Arab Saudi 2-0, Sabtu 26 November 2022.
Piala Dunia Qatar 2022 adalah Piala Dunia kedua Robert Lewandowski bersama Polandia.
Bintang Barcelona itu sekarang berusia 34 tahun dan tidak mencetak 1 gol pun di Piala Dunia Rusia 2018.
Baca Juga:Data dan Fakta Hasil Polandia vs Arab Saudi di Piala Dunia Qatar 2022Apakah Kepergian Ronaldo Akan Turunkan Minat Calon Pembeli Manchester United? Ini Kata Pakar Keuangan Sepak Bola
Kekeringan gol itu berlanjut di pertandingan pembuka Polandia vs Meksiko. Tendangan penalti Lewandowski digagalkan kiper Guillermo Ochoa.
Di laga Polandia vs Arab Saudi, Robert Lewandowski membantu gol Piotr Zielinski.
Kemudian bintang Barcelona itu mencetak gol sendiri untuk memastikan kemenangan 2-0 di Stadion Kota Pendidikan. Akhirnya telurnya pecah.
Hasil Polandia vs Arab Saudi itu membuat Orly memuncaki klasemen sementara Grup C dengan 4 poin dari 2 pertandingan.
Lewandowski Sadar Semakin Tua
”Semakin tua saya, semakin emosional saya,” kata Robert Lewandowski.
”Saya sadar ketika datang ke Piala Dunia, itu mungkin Piala Dunia terakhir saya,” ujar kapten Polandia itu.
”Ketika Anda bermain untuk tim nasional, Anda harus fokus pada hasil. Namun beberapa persen dari identitas saya juga ingin saya memiliki statistik yang baik,” tutur Robert Lewandowski.
Baca Juga:Neymar Dilanggar 9 Kali dalam 1 Pertandingan Brasil, Rekor Terbanyak di Piala Dunia Qatar 2022, Akhirnya Nangis CederaApakah Ronaldo Akan Pindah ke Klub Besar? Ini Jawaban Silva setelah CR7 Bercerai dengan Manchester United
”Saya selalu ingin mencetak gol di Piala Dunia, dan mimpi ini menjadi kenyataan,” ucap mantan bintang Bayern Munchen itu.
”Saya tidak terkejut, karena saya tahu seberapa dalam dia menjalani pertandingan terakhir. Seluruh tim sangat mendukungnya,” ujar pelatih berusia 52 tahun itu.
”Kami sangat senang bersamanya, sama seperti kami sangat sedih bersamanya setelah penalti,” kata Czeslaw Michniewicz.