”Saya tidak ingin terpaku pada angka, saya katakan sejak awal bahwa dia mampu mencetak 20 gol di Liga Premier. Jadi saya yakin akan hal itu,” kata Erik ten Hag.
”Dia sekarang memiliki 4 gol. Namun dia mencetak banyak gol lainnya. Dia mencetak tiga gol di Piala Dunia. Jadi Anda memiliki potensi untuk mencetak gol tersebut di Liga Premier,” tutur Erik ten Hag.
Salah satu penyerang yang tidak akan bergabung dengan Manchester United pada Januari adalah Cody Gakpo. Bintang Belanda itu akan bergabung dengan Liverpool setelah The Reds mencapai kesepakatan dengan PSV.
Baca Juga:Jupe Tak Ingin Persib Bandung Antiklimaks dalam Perburuan Gelar Liga 1 2022-2023Siapakah Stefan Bajcetic? Punya Ketenangan, Cetak Gol dalam Kemenangan Liverpool atas Aston Villa
Cody Gakpo, yang mencetak 3 gol di Piala Dunia, akan melakukan perjalanan ke Inggris dalam beberapa hari mendatang untuk menyelesaikan kepindahan. Biaya transfernya diperkirakan antara 35 juta pound sterling (sekitar Rp 662 miliar) hingga 45 juta pound sterling (sekitar Rp 851 miliar). (*)
Sumber: Livescore