NEWCASTLE, RADARSPORTS.ID – Hasil Newcastle vs Fulham di Liga Inggris 1-0 membuat The Magpies salip Man United. Alexander Isak jadi pahlawan di St James’ Park, Minggu 15 Desember 2023.
Alexander Isak membawa Newcastle kembali ke 3 besar Liga Premier dengan golnya pada menit ke-89. Sebelumnya tendangan penalti penyerang Fulham Aleksandar Mitrovic pada menit ke-70 dibatalkan karena sentuhan ganda.
Gol ketiga Alexander Isak untuk Newcastle memastikan kemenangan 1-0 yang diperjuangkan dengan susah payah di St James’ Park.
Baca Juga:Man United Calon Juara Liga Inggris, Luke Shaw: Masih Terlalu DiniKlarifikasi Bruno Fernandes: Jangan Gunakan Namaku untuk Serang Cristiano Ronaldo!
Eddie Howe secara kontroversial memasukkan Joelinton ke dalam starting line-up-nya meskipun dia ditangkap tengah pekan karena mengemudi dalam keadaan mabuk.
Namun The Magpies akhrinya melompati Manchester United kembali ke posisi 3 klasemen Liga Premier. Hasil Newcastle vs Fulham itu memperpanjang rekor tak terkalahkan pasukan Eddie Howe di liga menjadi 14 pertandingan.
Newcastle saat ini mengoleksi 38 poin dari 19 pertandingan di Liga Premier. Mereka mencatat 10 kemenangan, 8 seri, dan 1 kalah.
Sedangkan Fulham mengoleksi 31 poin dari 20 pertandingan di Liga Premier. Mereka mencatat 9 kemenangan, 4 seri, dan 7 kalah.
Agenda berikutnya, Newcastle akan bertandang ke Crystal Palace untuk pertandingan Liga Inggris pada Minggu 22 Januari 2023 pukul 00.30.
Sementara Fulham akan menjamu Tottenham di Liga Inggris pada Selasa 24 Januari 2023 pukul 03.00 WIB.
Susunan Pemain Newcastle vs Fulham
Newcastle (4-3-3): Nick Pope; Kieran Trippier, Fabian Schar, Sven Botman, Dan Burn; Sean Longstaff, Bruno Guimaraes (Allan Saint-Maximin 46’), Joseph Willock (Alexander Isak 71’); Miguel Almiron (Jacob Murphy 85’), Callum Wilson (Chris Wood 90’), Joelinton.
Pelatih: Eddie Howe
Baca Juga:Transfer Flip dari BSI ke BRI, Ini CaranyaAkanji Kecam Keputusan Lelucon Wasit Derbi Manchester
Fulham (4-2-3-1): Bernd Leno: Layvin Kurzawa, Tim Ream, Issa Diop (Carlos Vinicius 90’), Kenny Tete; Joao Palhinha, Harrison Reed (Tom Cairney 90’); Willian (Daniel James 77’), Andreas Pereira (Tosin Adarabioyo 77’), Bobby Reid (Harry Wilson 90’); Aleksandar Mitrovic.
Pelatih: Marco Silva
Sumber: Livescore