Ini Daftar Makanan Penyubur Sperma, Bisa Memperbesar Peluang Kehamilan

stroberi
Stroberi menjadi salah satu buah yang bisa mempertahankan kesehatan sperma. Foto: Twitter
0 Komentar

RADARSPORTS.ID – Menjaga kesehatan sperma penting bagi setiap lelaki. Salah satunya yakni mengonsumsi makanan penyubur sperma.

Konsumsi makanan penyubur sperma bisa dilakukan, terlebih bagi pasangan yang sedang merencanakan kehamilan. Tak hanya memperbesar peluang hamil, makanan-makanan itu dapat mendukung kesehatan reproduksi.

Sperma yang sehat dapat dilihat dari jumlah, bentuk, dan pergerakannya. Hal tersebut juga menjadi faktor yang menentukan tingkat kesuburan pria. Ketika kualitas sperma baik, maka peluang kehamilan pun akan lebih besar.

Baca Juga:Prediksi Persib vs MU: Pertahankan Rekor Tak TerkalahkanCara Membuat Face Wash Alami, Cocok untuk Kulit Wajah

Pola hidup sehat menjadi hal yang utama agar kualitas sperma terjaga. Begitu pun dengan mengonsumsi makanan penyubur sperma.

Tapi tentu, selain mengonsumsi makanan penyubur sperma, ada cara lain yang dapat dilakukan untuk menghasilkan sperma sehat. Di antaranya menjaga berat badan ideal dengan olahraga secara rutin. Memperbanyak mengonsumsi sayuran dan buah. Mengelola stres dengan baik.

Selain itu, berhenti merokok dan membatasi konsumsi minuman beralkohol. Menghindari memakai celana dalam terlalu ketat.

  • Hati sapi

Hati sapi memiliki kandungan asam folat yang tinggi. Seperti diketahui, asam folat dapat meningkatkan jumlah sperma, sehingga memperbesar peluang untuk hamil.

0 Komentar