LONDON, RADARSPORTS.ID – Jelang laga Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris, N’Golo Kante kembali berlatih setelah cedera panjang. Ini menjadi kabar baik bagi The Blues sebelum bertandang ke Anfield, Sabtu 21 Januari 2023.
Beberapa hari ini, gelanda Chelsea N’Golo Kante sudah terlihat berlatih untuk pertama kalinya setelah mengalami ceder hamstring pada Oktober 2022. Bahkan ceder tersebut membuah pemain asal Prancis ini harus absen di Piala Dunia Qatar 2022.
Sejak kehilangan Kante, Graham Potter belum menemukan permainan terbaik tim asuhannya. Lobang yang kosong akibat Kante ceder belum bisa ditambal dengan pemain lain. Hasilnya, musim Liga Inggris 2022/2023 Chelsea tampil jeblok dengan serangkaian kekalahan beruntun.
Baca Juga:Dua Musim Kelabu, Franco Morbidelli Siap Bangkit di MotoGP 2023Wulan Guritno “Open BO”, Fotonya Bikin Heboh
Dalam lima laga terakhirnya, Chelsea hanya mampu meraih dua kemenangan dan tiga kekalahan. Terbaru, The Blues menang 1-0 atas Crystal Palace. Gol tunggal Kai Havertz yang memanfaatkan umpan cantik dari Hakim Ziyech.
Kante telah menjadi pemain kunci Chelsea sejak pindah dari Leicester pada 2016. Dia berhasil memenangkan Liga Premier dan Liga Champions selama merumput di Stamford Bridge.
Selama berseragam Chelsea, Kante hanya melewatkan satu pertandingan melawan Liverpool. Itu setelah The Reds mengamankan gelar liga.
Kante telah menjalani latihan individu di Cobham. Namun belum terlihat apakah cukup fit untuk bertandang ke Anfield pada akhir pekan.
Prediksi Liverpool vs Chelsea
Prediksi Liverpool vs Chelsea pada lanjutan Liga Inggris Sabtu 21 Januari 2023 pukul 19.30 WIB. Anfield akan menjadi tempat pertemuan kedua klub yang masih belum menunjukkan konsistensinya.
Liga Inggris 2022/2023, Liverpool dan Chelsea sama-sama belum menunjukkan penampilan apiknya. Mereka masih kesulitan menemukan permainan terbaiknya. Maka dari itu, prediksi Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris akan menyajikan pertandingan yang terbuka.
Saat ini, keduanya harus puas menjauh dari perebutan gelar juara Liga Inggris 2022/2023. Liverpool peringkat 9. Sedangkan Chelsea posisi 10. Walaupun terpaut satu peringkat, kedua klub sama-sama meraih 28 poin.
Baca Juga:Prediksi Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris: Sama-Sama Belum KonsistenMotoGP 2023, Garasi Ducati Memanas
Mereka terpaut 19 poin dari pemuncak klasemen sementara Arsenal. Tim asuhan Mikel Arteta sejauh ini terus meraih kemenangan dengan permainan solidnya. Sementara sang juara bertahan musim lalu, Man City berada di peringkat dua dengan raihan 39 poin.