RADARSPORTS.ID – Pembalap Indonesia Sean Gelael sukses mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional dengan menyabet podium 3, di nomor balapan ketahanan Hankook 24 Hours of Dubai 2023. Sean berkolaborasi bersama Valentino Rosi dan 3 pebalap tim WRT lain.
Tiga pebalap itu antara lain Maxine Martin, Max Hesse dan Tim Whale. Kelimanya kolaborasi menggunakan BMW M4 GT3 dengan nomor keberuntungan Valentino Rosi #46. Mereka bertarung melawan 54 tim lain yang terdiri dari 226 orang pebalap racing.
Mungkin ada yang bertanya-tanya kenapa ada Valentino Rosi di sana. Sebagaimana kita ketahui pada berita yang telah beredar, bahwa VR46 pensiun dari MotoGP pada tahun 2021.
Baca Juga:Wanita Bos Travel Asal Tasikmalaya Blak-Blakan Soal Hubungannya dengan KiwilPluang Hadirkan 15 Pilihan Reksadana Terbaru 2023
Setelah itu, The Doctor kemudian pindah haluan ke balapan mobil. Dia bergabung dengan tim WRT, dimana Sean Gelael menjadi salah satu pebalapnya.
“PODIUM BABY !!! Its not how you start, its how you finish! Mega job the #46 BMW M4 GT3 crew,” tulis Sean pada akun Instagram pribadinya.
Pembalap Indonesia Sean Gelael mengaku tidak menyangka akan berhasil menembus podium bersama Valentino Rosi. Sebab, tim ini awalnya hanya menargetkan posisi 5 besar. Tapi ternyata hasilnya melebihi ekspektasi tim.
Kabar ini menjadi bahasan ramai pada media sosial Sean. Banyak orang yang merasa bangga dengan torehan prestasi Sean bersama Valentino Rosi itu.
Salah satunya pemain Timnas Indonesia Esrawalian. Dia menanggapi postingan Sean dengan pesan penuh semangat. “Mantap champ,” tulisnya.
Komentar itu mendapat balasan Sean Gelael. “Thanks champ!!! Season continues!! meet up soon,” tulisnya.
Menurut informasi, Sean dan Valentino Rosi akan kembali berkolaborasi pada balapan di Australia bulan depan. Well, semoga dapat podium lagi ya, Sean!***