Kabar menggembirakan datang dari Epic Games yang akan meluncurkan permainan gratis pada bulan April 2023. Pihak mereka mengatakan bahwa akan ada empat permainan yang diluncurkan dan langsung bisa dimainkan oleh gamers.
Hal ini tentu menjadi sesuatu yang ditunggu-tunggu oleh para gamers. Khususnya yang memang sering memainkan permainan milik mereka. Lalu apa saja keempat game tersebut? Apakah Anda penasaran?
Tugas Anda adalah untuk menyelamatkan mereka dari virus zombie tersebut. Namun di tengah pekerjaan Anda akan bertemu dengan orang-orang yang masih selamat. Nantinya muncul sebuah dilema. Harus menyelesaikan misi atau menyelamatkan orang-orang yang belum terpapar virus?
Baca Juga:Daftar Game Tahun 2000-an yang Masih Dimainkan Hingga Sekarang3 Rekomendasi Game Playstation Temani Ramadhan Kamu
2. Shapez
Epic Games juga akan mengeluarkan permainan bernama Shapez. Shapez merupakan sebuah permainan puzzle yang meminta para pemainnya untuk mendirikan sebuah pabrik sesuai dengan keinginan. Pemain akan diberi kebebasan dalam proses pendirian pabrik.
Anda bisa membuat pabrik sekreatif mungkin hingga detail bagian dalamnya. Shapez umumnya terjual dengan harga Rp 50 ribu. Akan tetapi mulai dari tanggal 6 hingga 13 April Anda bisa bermain sepuasnya secara gratis.
Pastikan Anda bisa membuat sebuah pabrik yang bagus dengan melengkapi puzzle yang tersedia. Permainan ini tidak terlalu menantang namun tidak ada salahnya untuk mencoba.
3. Mordhau
Permainan ketiga yang dapat Anda mainkan secara gratis adalah Mordhau. Permainan ini bisa Anda unduh mulai tanggal 13 April hingga 20 April 2023. Dalam waktu seminggu Anda bisa mengunduhnya secara gratis.