Ungkapan Jujur Gervane Kastaneer Usai Cetak Gol Perdana di Persib Bandung, Terselip Kata Juara

ungkapan jujur Gervane Kastaneer
Muncul ungkapan jujur Gervane Kastaneer usai cetak gol perdana di Persib Bandung ke gawang Arema FC. Foto: Persib
0 Komentar

BANDUNG, RADARSPORTS.ID— Muncul ungkapan jujur Gervane Kastaneer usai cetak gol perdana di Persib Bandung.

Gervane Kastaneer tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya setelah berhasil mencetak gol perdananya untuk Persib Bandung.

Gol tersebut menjadi bagian penting dalam kemenangan 3-1 Persib atas Arema FC pada pekan ke-20 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Jumat, 24 Januari 2025.

Baca Juga:Persib Kalahkan Arema FC 3-1, Kokoh di Puncak Klasemen Liga 1 Menjauh dari Persebaya dan Persija JakartaLokasi Nobar Persib Lawan Arema FC, Berikut Harga Tiket Masuk, Dapat Snack dan Drink

Gol pertama Kastaneer tercipta di menit ke-84, melengkapi kemenangan Persib yang sebelumnya sudah unggul melalui dua gol Tyronne Del Pino pada menit ke-33 dan ke-66.

Gol Gervane Kastaneer tidak hanya menjadi momen spesial bagi Kastaneer, tetapi juga menegaskan kontribusinya dalam membantu tim meraih tiga poin penting.

Pemain bernomor punggung 8 ini mengaku senang karena golnya berhasil membantu tim memenangkan pertandingan.

“Bagus untuk tim. Saya berusaha untuk membantu tim, lalu tercipta gol yang bagus. Jadi, tentu saja saya senang,” ujar Gervane Kastaneer dengan penuh antusias.

Optimisme untuk Laga-Laga Berikutnya

Sebagai pemain yang juga memperkuat Tim Nasional Curacao, Kastaneer berharap dapat terus mencetak gol di laga-laga berikutnya.

Gervane Kastaneer ingin memberikan kontribusi maksimal dengan gol dan assist demi membawa Persib ke jalur juara.

“Harapan saya adalah menang di setiap pertandingan, membantu tim dengan gol dan assist,” ujar Gervane Kastaneer.

Baca Juga:Bagaimana Cara Arema FC Hadapi Persib Bandung, Ini Kata Pelatih Ze Gomes Asal Portugal7 Pemain Inti Persib Absen Lawan Arema FC, Berikut Ini Daftar Lengkapnya, David da Silva Main? 

“Saya selalu berjuang, dan tiga poin adalah yang paling penting untuk menjadi juara, tidak ada yang lain,” kata Gervane Kastaneer, tegas.

Fokus Menuju Gelar Juara

Gol perdana Kastaneer diharapkan menjadi awal dari performa yang lebih gemilang bersama Persib.

Semangat dan kontribusinya diharapkan mampu menjadi bagian dari upaya tim untuk meraih gelar juara Liga 1 2024/25.

Dengan mentalitas yang kuat, Persib Bandung optimis menghadapi tantangan di setiap pertandingan berikutnya.

0 Komentar