Respons Bojan Hodak soal Ruang Ganti Persib Terbaru dan Pemain Humoris di Skuadnya 

ruang ganti Persib terbaru
Respons Bojan Hodak soal ruang ganti Persib terbaru dan adanya beberapa pemain Persib Bandung yang berkarakter humoris. Foto: Persib
0 Komentar

BANDUNG, RADARSPORTS.ID — Pelatih Persib Bojan Hodak terkenal garang di awal menangani Persib Bandung. Termasuk di ruang ganti. Gahar.

Menariknya, kini respons Bojan Hodak soal ruang ganti Persib terbaru dan adanya beberapa pemain Persib Bandung yang berkarakter humoris, seperti Adam Alis, Gervane Kastaneer, dan Henhen Herdiana.

Bagi pelatih Bojan Hodak, sifat humoris ini menjadi nilai tambah bagi pemain yang memiliki kualitas teknis dan sikap yang baik.

Baca Juga:Skuad Persib Diremajakan, 10 Pemain Ini Terancam Dicoret karena Berusia di Atas 30 TahunPSIS Sedang Terluka Parah, Bojan Hodak Ingatkan Persib Tetap Waspada: Mereka Bagus dan Terorganisir

Bojan Hodak menilai bahwa keberadaan pemain humoris sangat penting dalam tim karena dapat menciptakan suasana ruang ganti yang lebih nyaman dan kondusif.

Ia mengungkapkan bahwa atmosfer positif dalam ruang ganti sangat membantu dalam menjaga keharmonisan tim.

Selain memiliki pemain berkualitas, keberadaan sosok yang dapat membawa suasana ceria menjadi nilai lebih bagi tim.

Tidak hanya pemain, Bojan Hodak sendiri dikenal sebagai sosok yang humoris.

Ketika pertama kali datang ke Persib Bandung, banyak yang menilai bahwa pelatih asal Kroasia ini memiliki karakter yang tegas dan keras terhadap para pemainnya.

Namun, seiring waktu, ia kerap menunjukkan sisi yang lebih santai dan sering bersenda gurau dengan pemain serta ofisial tim lainnya.

Menurut Bojan Hodak, membangun suasana yang baik dalam tim dapat mempermudah pekerjaan.

Baca Juga:UPDATE Cedera Pemain Persib: David da Silva, Ciro Alves, Marc Klok Jelang Tandang ke Markas PSIS SemarangSelangkah Lagi Persib Juara Liga 1, Peluangnya Sudah 70 Persen, Momen Penentunya Lawan PSIS dan Persija

Ia menekankan bahwa pemain harus tetap bekerja dengan baik dan mengikuti arahan yang diberikan.

Jika hal itu dilakukan, maka suasana tim akan tetap positif.

Namun, jika tidak, ia terkadang harus bersikap lebih tegas agar para pemain dapat lebih fokus.

Bojan Hodak juga mengakui bahwa dalam beberapa momen tertentu, ia berusaha bersikap seperti seorang ayah bagi para pemainnya dengan menciptakan lingkungan yang lebih nyaman di ruang ganti.

Menurutnya, atmosfer yang baik dalam tim sangat penting karena tanpa itu, sulit untuk mencapai sesuatu yang besar.

Ia juga menambahkan bahwa kondisi ruang ganti saat ini jauh lebih baik dibandingkan musim lalu, dan menurutnya, hal ini merupakan perubahan terbesar dalam tim.

“Atmosfer ruang ganti saat ini lebih baik, dan menurut saya itulah perubahan terbesar sejak musim lalu,” ujar Bojan Hodak.

0 Komentar