BANDUNG, RADARSPORTS.ID — Masa pemulihan cedera yang dialami Febri Hariyadi hampir mencapai tahap akhir.
Gelandang andalan Persib Bandung yang lebih dikenal dengan panggilan Bow, diperkirakan sudah bisa kembali bergabung dalam sesi latihan tim mulai bulan depan.
Dengan demikian Persib bisa segera mainkan Febri Hariyadi karena pemain cepat ini akan segera bergabung bersama tim dalam latihan bersama.
Baca Juga:Pemain Pengganti Persib Jadi Senjata Pamungkas Bojan Hodak, Ini Kriteria Pemain Cadangan IdamanMantan Pemain Persija Ini Janji Setia kepada Persib Bandung, Bojan Hodak Tingkatkan Fisik Pemain
Febri Hariyadi terpaksa menepi dari lapangan dan menjalani operasi akibat cedera lutut yang dialaminya saat berlaga di Piala Presiden 2024.
Setelah menjalani proses pemulihan secara intensif, kondisi lututnya kini semakin membaik dan menunjukkan perkembangan positif.
Pelatih Persib Bojan Hodak, optimistis bahwa Febri akan segera kembali berlatih bersama tim.
Menurutnya, ada kemungkinan besar Bow dapat mengikuti sesi latihan pada bulan mendatang.
Meski demikian, Hodak menekankan bahwa Febri masih memerlukan waktu sebelum benar-benar siap tampil dalam pertandingan resmi.
Ia mengungkapkan bahwa proses transisi dari latihan ke pertandingan kompetitif membutuhkan waktu lebih lama dan sulit untuk diprediksi.
Namun, dengan perkembangan yang ada, besar kemungkinan sang gelandang akan mulai berlatih dalam waktu dekat.
Profil Febri Hariyadi
Baca Juga:Respons Bojan Hodak soal Ruang Ganti Persib Terbaru dan Pemain Humoris di Skuadnya Skuad Persib Diremajakan, 10 Pemain Ini Terancam Dicoret karena Berusia di Atas 30 Tahun
Febri Hariyadi merupakan salah satu pemain andalan PERSIB Bandung yang dikenal dengan kecepatan dan kelincahannya di lapangan.
Lahir di Bandung pada 19 Februari 1996, Febri telah menunjukkan bakatnya dalam dunia sepak bola sejak usia muda.
Ia merupakan produk asli akademi Persib Bandung yang berhasil menembus tim utama dan menjadi bagian penting dalam skuat Maung Bandung.
Sebagai pemain yang berposisi sebagai winger, Febri memiliki keunggulan dalam dribel cepat, akurasi umpan, dan kemampuan mencetak gol.
Gaya bermainnya yang agresif serta visi permainan yang baik membuatnya sering menjadi ancaman bagi pertahanan lawan.
Dengan kerja keras dan dedikasi tinggi, ia telah berkembang menjadi salah satu pemain sayap terbaik di Indonesia.
Selain membela Persib Febri juga kerap mendapat panggilan untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia.
Ia telah berkontribusi dalam berbagai turnamen internasional, menunjukkan kualitasnya sebagai pemain yang mampu bersaing di level lebih tinggi.