GARUT, RADARSPORTS.ID – Tim futsal Garuda Hitam SMKN 1 Garut menjadi Tim Futsal Pelajar Terbaik 2022 setelah meraih gelar juara Turnamen Futsal Tingkat Pelajar se-Kabupaten Garut di Sudirman Futsal Center Jalan Jenderal Sudirman Kota Kulon Kecamatan Garut Kota.
Pelatih tim futsal Garuda Hitam SMKN 1 Garut Anggara Agung Budiman bangga dengan prestasi yang ditorehkan anak asuhnya. Dia menilai keberhasilan timnya berkat kerja keras dari anak-anaknya.
”Alhamdulilah sangat bersyukur kepada Allah Swt berkat kerja keras anak-anak futsal SMKN 1 Garut proses dan hasil luar biasa,” ujar Anggara Agung Budiman, Selasa, 18 Oktober 2022.
Baca Juga:Da Silva Bingung, Harus Sedih atau Nikmati LiburanUmuh Muchtar Nilai KLB PSSI Belum Mendesak
Pelatih yang dipanggil dengan nama Agung itu menuturkan, anak-anak Garuda Hitam tidak lelah berlatih setiap hari dari mulai pagi sebelum sekolah sampai sore sepulang sekolah. ”Di final melawan tim futsal MAN 1 Garut dan menang dengan skor 7-1,” ucapnya.
Selain mendapatkan predikat juara pertama, kata Anggara Agung Budiman, tim futsal Garuda Hitam juga mendapatkan juara individu pemain yaitu Pemain Terbaik dan Top Score. ”Tetap rendah hati, tingkatkan prestasi, masih banyak yang harus diperbaiki,” kata Agung.
Anggara Agung Budiman mengatakan, tim futsal SMKN 1 Garut akan terus konsisten ikut serta dalam turnamen-turnamen futsal. Baik tingkat kabupaten maupun tingkat provinsi. ”Insyaallah turnamen di Garut dan tingkat provinsi,” tuturnya.
Agung berharap para pemain Garuda Hitam bisa terus meningkatkan kedisiplinan dan attitude. Karena juara tanpa attitude itu hal yang percuma. (Agi Sugiana)