Vertonghen Kritik Kinerja Belgia setelah Dipermalukan Maroko di Piala Dunia Qatar 2022

Belgia
Para pemain Belgia melingkar mendengarkan nasihat Romelu Lukaku sebelum kick-off laga melawan Maroko di Piala Dunia Qatar 2022, Minggu 27 November 2022. FOTO: Twitter Belgia
0 Komentar

AL THUMAMA, RADARSPORTS.ID – Jan Vertonghen mengkritik kinerja Belgia setelah dipermalukan Maroko di Piala Dunia Qatar 2022, Minggu 27 November 2022.

Belgia akan menjadi tim kedua yang mengamankan tempatnya di babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 dengan kemenangan. Namun Setan Merah jauh dari performa terbaik. Mereka gagal menciptakan peluang sebelum menyerah pada 2 gol telat Maroko.

Dianggap sebagai kesempatan terakhir untuk meraih kejayaan bagi ”generasi emas” Belgia, tim asuhan Roberto Martinez kini telah kalah 7 kali dari 19 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi (menang 9, seri 3). Kekalahan sebanyak yang mereka derita dari gabungan 74 pertandingan sebelumnya (menang 57, seri 10).

Baca Juga:Martinez Sebut Belgia Tak Nikmati Permainan di Piala Dunia Qatar 2022, Maroko Sulit DikalahkanData dan Fakta Hasil Belgia vs Maroko di Piala Dunia Qatar 2022

Tendangan bebas Abdelhamid Sabiri ke tiang dekat sedikit menyentuh Romain Saiss melewati Thibaut Courtois. Pola tendangan bebas tersebut merupakan yang kedua kalinya dan masuk. Hanya saja yang pertama yang dilakukan Hakim Ziyech dianulir oleh VAR karena offside.

”Kami tidak menciptakan banyak. Saya pikir kami bagus secara keseluruhan, kami tidak memberi banyak, hanya dua gol yang identik,” katanya Jan Vertonghen kepada Sporza terkait hasil Belgia vs Maroko.

”Bola (tendangan bebas) itu seharusnya tidak pernah masuk. Pertama kali kami beruntung, tetapi kali kedua tidak lagi,” ujar bek berusia 35 tahun itu.

”Ada banyak hal yang terlintas di kepala saya yang sebaiknya tidak saya katakan, atau setidaknya tidak di luar ruang (ganti),” tutur Jan Vertonghen.

”Ini sangat membuat frustrasi. Pertandingan pertama tidak bagus, dan kami lolos dengan baik. Tidak hari ini. Saya tidak berpikir kami menciptakan peluang apa pun,” kata bek Anderlecht itu.

Wajib Menang Lawan Kroasia

Kekalahan dari Kroasia dalam pertandingan terakhir Grup F pada Kamis 1 Desember 2022 akan mengakibatkan Belgia tersingkir lebih awal. Namun Jan Vertonghen yakin Setan Merah masih memiliki kekuatan dalam skuad untuk maju ke babak sistem gugur Piala Dunia Qatar 2022.

0 Komentar