BANDUNG, RADARSPORTS.ID— Tanpa didampingi Bojan Hodak di pinngir lapangan, Persib sukses kalahkan PSM Makassar dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2024/2025.
Berikut ini profil Igor Tolic. Dia merupakan asisten pelatih Persib Bandung yang mulai bergabung dengan tim pada Juli 2024.
Kehadirannya di skuad Maung Bandung menjadi bagian dari strategi tim dalam memperkuat sektor kepelatihan guna menghadapi ketatnya persaingan Liga 1 2024/2025.
Baca Juga:Persib Didenda Rp 75 Juta Gara-Gara Oknum Bobotoh, Manajemen Buka SuaraDengan Senang Hati, Manchester United Rekrut Ayden Heaven dari Arsenal, Dikontrak hingga 2029
Pelatih asal Kroasia ini direkrut atas rekomendasi dari pelatih kepala Persib, Bojan Hodak, yang sebelumnya sudah mengenalnya secara profesional.
Dalam profil Igor Tolic, dia lahir pada 25 September 1977 di Gradacac, Kroasia.
Igor Tolic memiliki latar belakang sebagai pesepakbola profesional sebelum beralih ke dunia kepelatihan.
Ia berposisi sebagai bek dan pernah memperkuat beberapa klub, termasuk MPPJ Selangor di Malaysia pada tahun 2008.
Setelah itu, ia kembali ke Kroasia untuk bermain bersama HNSK Moslavina dan beberapa klub lainnya sebelum akhirnya memutuskan pensiun dari sepak bola profesional pada tahun 2013.
Pasca pensiun, Igor Tolic langsung beralih ke dunia kepelatihan.
Pengalamannya melatih mencakup beberapa klub di Kroasia dan Mesir.
Salah satu pencapaian penting dalam karier kepelatihannya adalah saat ia menjabat sebagai pelatih kepala di Wadi Degla, sebuah klub di Liga Mesir.
Pengalamannya dalam meracik strategi dan membangun tim menjadi salah satu alasan mengapa ia dipercaya untuk bergabung dengan Persib Bandung.
Peran Igor Tolic di Persib Bandung
Baca Juga:RESMI, Ayden Heaven Gabung Manchester United dari Arsenal, Ini Perjalanan Karier Bek Muda 18 TahunAjax Kontrak Oliver Edvardsen dari Go Ahead Eagles hingga 2028, Berikut Ini Profilnya
Sebagai asisten pelatih, Igor Tolic memiliki tugas utama dalam membantu Bojan Hodak dalam menyiapkan strategi dan meningkatkan performa tim.
Dengan pengalamannya yang luas di berbagai kompetisi, ia diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi Persib, terutama dalam mengasah taktik permainan dan mengoptimalkan potensi para pemain.
Selain itu, Tolic juga berperan dalam menjaga atmosfer positif di dalam tim, membangun komunikasi yang baik antara staf pelatih dan pemain, serta memastikan bahwa para pemain dapat mengimplementasikan strategi yang telah disiapkan di setiap pertandingan.
Dengan bergabungnya Igor Tolic, Persib Bandung semakin optimis dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2024/2025.
Pengalaman dan wawasan taktiknya diharapkan dapat membantu Maung Bandung mencapai target tinggi, termasuk meraih gelar juara pada musim in atau back to back juara Liga 1.