AC Milan Raja Bursa Transfer Musim Dingin di Serie A: Sukses Datangkan Kyle Walker, Gimenez dan Joao Felix

Joao Felix
Joao Felix menjadi pembelian sensasional AC Milan di detik terakhir bursa trasnfer musim dingin Tangkapan layar X@Fabrizio Romano
0 Komentar

Disisi lain, Inter, Juventus, dan Atalanta dapat nilai positif walalupun tidak melakukan pembelian sensasional.

Inter Milan mendapat nilai karena tidak melakukan banyak perubahan, tetapi kedatangan Nicola Zalewski memberikan dampak langsung di derby.

Transfer pinjaman seperti Buchanan dan Palacios dinilai positif, meski masa depan mereka belum pasti.

Baca Juga:AC Milan Kesal, Ismael Bennacer Minta Pindah ke MarseilleSiapa Petar Sucic, Calon Pemain Baru Inter Milan Pengganti Hakan Calhanoglu?

Sedangkan Juventus yang awalnya tidak berencana aktif di bursa, tetapi cedera Bremer dan Cabal mengubah rencana mendapat nilai 7.

Juve merekrut dua bek (Veiga dan Kelly), pemain sayap bertahan (Costa), serta striker pinjaman Kolo Muani, yang langsung mencetak tiga gol dalam dua laga pertamanya.

Atalanta mendapat nilai 6.5 setelah sukses mengantisipasi cedera Lookman dengan mendatangkan Daniel Maldini dari Monza, sementara Posch direkrut untuk memperkuat pertahanan yang sedang mengalami krisis.

Como, Kejutan Bursa Transfer

Como menjadi tim yang paling aktif di bursa transfer dan hampir dinobatkan sebagai “raja” jika bukan karena pergerakan Milan di detik terakhir.

Tim milik pengusaha Indonesia ini berhasil mendatangkan banyak pemain berkualitas, termasuk Butez, Diao, Caqueret, Dele Alli, Ikone, Valle, Vojvoda, Azon, dan Douvikas.

Dengan nilai 7.5, Como menjadi “Wakil Raja Trasnfer”, dan kini Fabregas ditantang untuk membawa timnya keluar dari zona degradasi.

0 Komentar